Kumpulan Artikel Islami

kumpulan artikel islami, tips-tips islami, muhasabbah, pelajari islam lebih dalam.

Tips Memilih Bisnis yang Cocok Untuk Blog

Tips memilih bisnis yang cocok untuk blog adalah pilihan tepat untuk anda pemilik blog yang mencoba peruntungan bisnis di internet Tanpa mengetahui karakter bisnis online yang akan kita ikuti, maka kita akan mengikuti bisnis online dengan sia-sia.


Tidak semua bisnis online itu cocok dengan karakter dari blog yang kita miliki. Untuk lebih jelasnya coba baca lagi postingan7 karakter blog yang sering kita jumpai. Perhatikan blog yang anda miliki, termasuk pada kategori apa blog anda?


Setelah anda menentukan karakter blog anda seperti apa, maka anda dapat dengan mudah menentukan bisnis apa yang cocok dijalankan diblog anda. sebagai contoh jika blog anda termasuk blog no image, maka anda tidak cocok mengikuti program image space media. Kalau anda masih tetap ngotot untuk ikut, maka anda akan melakukan hal yang sia-sia, karena iklannya tidak keluar. iklan hanya akan keluar jika ada gambar di blog kita. kalau tidak ada gambar, maka sudah pasti tidak akan klik iklan dan tidak akan ada dolar masuk kerekening kita.

Sama halnya ketika anda memiliki blog yang termasuk category photo blog maka jangan daftarkan blog anda pada program penghasil dolar dari kontera atau infolink. karena dari kedua program ini, hanya akan menampilkan iklan dari link yang dilalui mouse saja.

Masih banyak karakter blog yang lain yang harus sesuai dengan blog yang anda miliki agar hasil yang anda proleh dari bisnis internet ini lebih memuaskan. Untuk memudahkan anda melihat dan menentukan karakter yang sesuai dengan blog ana maka lihat rangkuman yang telah saya buat kali ini. semoga dengan rangkuman ini, blog anda menjadi lebih menghasilkan dolar tentunya.

7 karakter blog dan bisnis yang cocok untuk di ikuti

  1. Blog tips dan tutorial
  2. Blog tips cocok untuk memasarkan produk affiliasi, karena produk yang anda jual bisa dituliskan tipsnya juga agar pembaca semakin berminat. jualan link cocok juga untuk blog jenis ini.
  3. photo blog
  4. Untuk blog jenis ini cocok untuk iklan ppc berbasis gambar image space media dan google adsense.
  5. blog no image
  6. Blog jenis ini cocok untuk diikutkan di iklan kontexttual kontera atau info link. Semakin banyak text yang ada memungkinkan potensi munculnya iklan semakin besar. kalau anda beruntung petensi klik iklannya juga makin besar.
  7. Blog Marketing
  8. Blog yang ini sangat cocok untuk menjual produk sendiri. selain itu menjual produk orang lain di amazon juga cocok yang lebih cocok lagi kalau blog anda berbahasa inggris. karena rata-rata yang suka berbelanja di amazon adalah bukan orang indonesia.
  9. Blog download
  10. Cocok untuk diikutkan google adsense. biasanya pengunjung yang salah klik link download maka ia akan mengklik iklan. contohnya blog download musik milik saya yang sudah lama gak keurus musik studio.
  11. Blog copas
  12. Blog seperti ini masih cocok untuk payperklik semisal kliksaya.com. google adsense, infolink juga kontera
  13. dummy blog
  14. Cocok untuk jualan link. Tapi usahakan blog anda bisa memiliki pr 3 minimal 3 agar harga link yang anda jual semakin besar.
Sebenarnya tidak harus dengan kategori tertentu dengan bisnis online tertentu pula. Tapi dengan memfokuskan blog pada jenis bisnis online yang sama menjadikan hasil bisnis online yang kita ikuti semakin jelas (lebih menghasilkan).
Saya minta maaf sebenarnya cara-cara diatas belum dapat saya buktikan secara keseluruhan, baru sebagian yang saya coba, lagi pula saya saya mengaktifkan di bisnis online baru satu bulan terakhir. Meskipun demikian semoga artikel ini berguna bagi anda, setidaknya untuk dijadikan pertimbangan bisnis online mana yang akan anda pilih untuk blog anda.
Apabila ada kekeliruan pada posting ini saya tunggu perbaikan dari anda semua.

3 komentar:

Makasih ya infonya saya baru mau ngejalanin bisnis online tapi bingung,,, langkahnya B-)

 

thanks sob atas infonya salam kenal...

 

Posting Komentar